You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudinkes Jakpus Dirikan 4 Posko Kesehatan di Terminal dan Stasiun
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Jakpus Buka Posko Kesehatan 24 Jam

Sudin Kesehatan Jakarta Pusat menyiagakan posko kesehatan di empat stasiun dan terminal. Bahkan, sejak H-3 hingga hari H, posko kesehatan akan beroperasi selama 24 jam.

Untuk H-3 sampai dengan hari H tanggal 6 Juli, tim kesehatan dibagi tiga shift

Selain tenaga medis, posko kesehatan yang akan beroperasi hingga H+7 itu juga dilengkapi mobil ambulans.

13 Posko Kesehatan Mudik Disiagakan di Jakut

Kepala Sudin Kesehatan Jakarta Pusat, Yuditha Endah Primaningtyas mengatakan, setiap hari layanan kesehatan digelar sejak pukul 07.30 hingga 22.00. Namun khusus H-3 sampai dengan hari H, pihaknya menyiagakan layanan selama 24 jam.

"Untuk H-3 sampai dengan hari H tanggal 6 Juli, tim kesehatan dibagi tiga shift," ujarnya, Senin (4/7).

Keempat stasiun dan terminal yang disiagakan posko kesehatan ialah Stasiun Tanah Abang, Stasiun Senen, Stasiun Gambir dan Terminal Damri di Kemayoran. Di tiap posko disiagakan satu dokter, perawat dan pengemudi.

"Bila ada yang membutuhkan penanganan serius, ambulans siap mengantar ke rumah sakit terdekat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4273 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1832 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1680 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1612 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1608 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik